Karakteristik Beach Rocks di Pantai Sadranan, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta

Tidak seperti pantai lain di sepanjang pantai selatan Pulau Jawa, di pantai Sadranan, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul dapat dijumpai beach rocks. Beach rocks merupakan batuan sedimen yang belum terkonsolidasi ataupun yang sudah terkonsolidasi yang terdiri dari campuran endapan berukuran bu...

全面介紹

Saved in:
書目詳細資料
Main Authors: Hidayat, Muhammad, Titisari, Anastasia Dewi
格式: Article PeerReviewed
語言:English
出版: Departemen Teknik Geologi 2018
主題:
在線閱讀:https://repository.ugm.ac.id/274813/1/Muhammad%20Hidayat.pdf
https://repository.ugm.ac.id/274813/
標簽: 添加標簽
沒有標簽, 成為第一個標記此記錄!
機構: Universitas Gadjah Mada
語言: English
實物特徵
總結:Tidak seperti pantai lain di sepanjang pantai selatan Pulau Jawa, di pantai Sadranan, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul dapat dijumpai beach rocks. Beach rocks merupakan batuan sedimen yang belum terkonsolidasi ataupun yang sudah terkonsolidasi yang terdiri dari campuran endapan berukuran butir kerikil sampai pasir yang disemen oleh mineral karbonat dan terbentuk di sepanjang garis pantai. Oleh karenanya, istilah beach rocks umumnya dipakai untuk endapan yang berumur Kuarter. Mengacu pada peta geologi regional Lembar Surakarta – Giritontro (Surono et al., 1992), beach rocks di sepanjang pantai Sadranan dimasukkan ke dalam Formasi Wonosari – Punung yang berumur Miosen Tengah sampai Miosen Atas. Pantai selatan Jawa dikenal dengan ombaknya yang besar, menyebabkan proses abrasi menjadi sangat intensif sehingga keterdapatan beach rocks di Pantai Sadranan menjadi menarik untuk diteliti karakteristiknya. Singkapan di lapangan menunjukkan beach rocks pantai Sadranan tersebar secara setempat-setempat, sejajar dengan garis pantai. Beach rocks tersebut memperlihatkan warna putih kekuningan, dengan ukuran butir bervariasi dari kerikil sampai pasir, sortasi sedang, bentuk butiran subangular-subrounded, struktur kompak, dengan butiran yang berukuran kasar disusun oleh pecahan cangkang fosil dan koral, sedangkan butiran yang berukuran pasir kasar sampai pasir sedang didominasi oleh fosil yang berbentuk subrounded. Hasil pengamatan petrografi, memperlihatkan beach rocks bertekstur grain supported dengan fragmen yang berukuran lebih dari 2 mm didominasi oleh pecahan cangkang fosil dan koral, dan butiran yang berukuran pasir didominasi oleh Baculogypsina sphaerulata. Penelitian ini merupakan studi tahap awal dari penelitian karakteristik beach rocks pantai Sadranan yang akan dilanjutkan dengan penelitian lebih detail pada karakteristik geokimianya. Kata Kunci : beach rocks, karakteristik, pantai sadranan, baculogypsina sphaerulata